Assalamualaikum...
Hai...
Setelah
menjadi mahasiwa, aku pernah ngerasain gimana rasanya nggak punya uang, kiriman
belum datang, minta uang sebelum waktunya sama orang tua juga segan tapi udah
harus bayar tagihan listrik di kos atau harus nge-print tugas yang lumayan
banyak. Disaat itu rasanya sakit banget, lebih sakit dari pada di kasih harapan
palsu sama dia, hahaha.
Kita
sering merasa uang yang kita punya tidak cukup untuk memenuhi kebutuhan. Kita sering
kehabisan uang sebelum waktunya kita mendapatkan uang lagi. Mari kita pikirkan
lagi, kita kehabisan uang karena apa? Karena kita tidak dapat membedakan mana
kebutuhan dan mana keinginan. Seringkali kita mendahulukan keinginan yang
kebanyakan tidak kita butuhkan. Seperti sering membeli baju atau sepatu yang
sedang tren atau kekinian, membeli makanan-makanan yang lagi hits, membeli make
up karena keracunan oleh influencer atau bahkan sekadar membeli
perintilan-perintilan lucu yang tidak terpakai sama sekali oleh kita.
Karena
itu, kita harus mempunyai tabungan dan kita harus dapat memanajemen keuangan
kita. Ini bertujuan agar kita bisa menggunakan uang dengan sebaik mungkin dan
tidak kehabisan uang sebelum waktunya kita menerima uuang lagi. Dan tentunya
kita bisa memiliki tabungan untuk dipergunakan untuk keperluan lain, seperti
keperluan mendesak, misalnya saat sakit atau bisa juga digunakan untuk pergi
travelling dan jalan-jalan.
Aku
bukan ahli di bidang keuangan atau dibidang menabung ini, tapi aku pengen
sharing tips-tips yang bisa diaplikasikan oleh kita sebagai mahasiswa dalam
menabung sehingga uang kita dapat digunakan dengan baik, atau juga bisa
dilakukan oleh orang dengan profesi apapun:
1. Kamu
punya target
Dengan kamu mempunyai
target, tentu kamu menjadi lebih bersemangat dalam menabung, contohnya kamu
ingin membeli laptop baru, HP baru, kamera atau mau pergi jalan-jalan ke suatu
tempat yang belum pernah dikunjungi.
Hal pertama yang dapat
kamu lakukan adalah, memiliki 2 akun rekening. Misalnya akun rekening 1 dan akun rekening 2. Bank nya boleh saja
disamakan. Rekening 1 bisa digunakan untuk menerima uang atau mengambil uang. Misalnya
kiriman dari orang tua, atau gaji bagi yang sudah bekerja. Nah, aku rekening
kedua untuk menabung. Namun, pastikan kalau akun rekening kedua tidak memiliki
kartu ATM. Cara ini digunakan supaya kamu nggak ada keinginan untuk menarik
uang, karena kalau mau menarik uang kamu harus pergi ke Bank nya langsung.
2. Menulis
semua rincian pemasukan dan pengeluaran
Selain itu, kamu juga
harus menulis apa saja yang menjadi pengeluaran kamu per bulan. Misalnya, uang
kos, uang listrik, nge-print tugas, beli makanan dsb, sehingga kamu bisa dengan
jelas mengatahui kemana uang kamu pergi.
3. Budgeting
Saat kamu ingin
belanja, misalnya ke supermarket atau ke pasar, kamu harus tulis dulu apa-apa
saja yang ingin kamu beli. Misalnya beli sabun, beli susu, beli pena, beli
pembalut, shampo, dll. Jangan ke supermarket sebelum kamu membuat catatan apa
saja yang ingin kamu beli. Takutnya, kalau kamu tidak menulis list nya, kamu
menjadi lapar mata. Oiya, pastikan kamu ke supermarket dalam keadaan senang dan
kenyang (sudah makan) ya. Karena saat kamu belanja dalam keadaan kacau atau
galau dan lapar, maka kamu merasa ingin membeli semuanya untuk memenuhi
hasratmu yang membuat kamu membeli apa yang kamu inginkan bukan apa yang kamu
butuhkan.
4. Punya
celengan
Saat kamu kembali dari
supermarket dan punya uang kembalian recehan, kamu bisa sediakan sebuah kaleng
bekas untuk menyimpan uang recehan itu. Dan mengumpulkannya sehingga kamu bisa
menggunakan uang itu disaat kamu mendesak.
5. Tabungan
Masa depan
Kamu bisa menabung per
bulan untuk rencana masa depan dengan budget yang telah kamu tentukan sesuai
dengan kesanggupan. Misalnya 100ribu perbulan atau 200ribu perbulan. Terlebih jika
kaamu mempunyai target tentu akan semakin semangat dalam menabung.
Misalnya kamu ingin
beli laptop baru, apabila kamu menabung dengan tips-tips diatas secara
konsisten kamu pasti bisa membeli laptop tersebut dalam kurun waktu tertentu
dengan uang sendiri. Tentu akan menjadi sebuah kebanggan tersendiri saat kita
bisa membeli sesuatu dengan uang sendiri.
Comments
Post a Comment
Hindari kata Kata Kotor