Sebagai mahasiswa, biasanya tentu kita masih mengandalkan uang dari pemberian orang tua. Pada umur-umur mahasiswa ini, sekitar 20 tahunan kita pasti sudah memikirkan untuk mencari uang sendiri. Karena kadang kala uang yang diberikan orangtua tidak mencukupi untuk kehidupan sehari-hari dan keperluan kampus. Untuk itu kita dapat mensiasatinya dengan berbisnis sampingan. Selain mendapatkan keuntungan, bisnis sampingan ini juga tidak akan mengganggu waktu kuliah jika kita pintar mengatur waktunya. Berikut ada 5 bisnis sampingan yang bisa dicoba oleh mahasiswa: 1. Bisnis online Tentu saja cara ini sudah sangat trend dan dikenal banyak orang. Kamu juga bisa mencobanya, lho! Kamu bisa sesuaikan bisnis dengan kesenanganmu. Misalnya kalau kamu suka fashion bisa menjual baju, celana atau rok. Jika kamu senang dengan make up dan skincare kamu juga bisa menjual berbagai macam make up dan skincare yang sudah kamu coba dan memang hasilnya bagus. Kamu bis...